Minggu, 30 Oktober 2011

Krengsengan iga sapi dan tumis kacang panjang

Salah satu paduan menu bekal makan siang yg paling saya suka! nyam..nyam!
Bisa nambah nasi banyaaaaak kalo makan dengan menu ini.. hihihihi


Krengsengan iga sapi -- ini masakan yg cukup mudah dibuat. Ungkep iga sapi dengan bumbu bwg merah, bwg putih, merica, garam dan sedikit kecap. Setelah bumbu meresap dan daging iga empuk, goreng sebentar.

Tumis kacang panjang -- tumis bwg merah, bwg putih, cabe merah dan cabe hijau yg sudah diiris tipis. Masukkan kacang panjang yg sudah dipotong-potong. Tambahkan saus tiram, kecap asin, gula dan sedikit garam. Masukkan air secukupnya, masak hingga kacang panjang cukup empuk.

Pelengkapnya, sisipkan potongan timun segar dan sambal dadak di kotak bekal kit. Duh, dijamin deh, tetangga kubikel sebelah pengen nyicipin! huihihihihihi..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar