Selasa, 20 Maret 2012

pakchoy shitake isi ayam giling

Jenis menu ini sudah 'all in' -- sayurnya ada, proteinnya ada.
Komplit, tapi sangat mudah disiapkan.


Pakchoy Shitake Isi Ayam Giling -- siapkan ayam giling, bumbui dengan garam, lada, gula, dan sedikit pala. Masukkan juga bawang putih yg sudah dihaluskan. Aduk rata. Masukkan campuran ayam giling ini ke bagian dalam jamur shitake segar. Sisihkan.
Tumis bawang putih, masukkan saus tiram, kecap asin, sedikit gula dan lada, tambahkan air. Masukkan jamur shitake isi ayam giling tadi.. Masak sampai jamur ayam giling matang. Kentalkan kuah dengan larutan maizena.
Rebus pakchoy hingga matang, lalu siramkan shitake ayam giling ke atasnya.


Siap dibawa sebagai kotak bekal makan siang dengan nasi putih hangat!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar